KabarDuri, DURI – Telah terjadi kecelakaan Lalu lintas antara Mobil Isuzu Elf Ambulance Milik RSUD Mandau BM 8327 DP dengan Truk Merk Hino Truck Tangki Cpo dengan Nomor polisi BM 9537 CU , Selasa (19/9) sekira pukul, 10.30 WIB.
Kejadian laka lantas Antara Ambulance RSUD Mandau dan Truk CPO di Jalan, Lintas Pekanbaru-Duri KM. 122 Balai Raja,Pinggir,Bengkalis.
Akibat benturan hebat mobil ambulance yang dikendarai di Asbi mengalami kerusakan yang cukup parah dibagian depan dan Mobil Truk Tangki yang dikendarai Anang Hanafi mengalami kerusakan Bagian sisi depan.
Kasat Lantas Polres Bengkalis AKP Try Widiyanto saat dikonfirmasi kabarDuri.Net mengatakan membenarkan telah terjadi kecelakaan Mobil Ambulance milik RSUD mandau dan Mobil Truk tangki Hino CPO
“Benar,Untuk korban yang meninggal Dunia Berjumalah Satu Orang berinisial RG dan lima orang mengalami luka luka dan untuk korban sudah dibawa ke RSUD Mandau,” terang Kasat Lantas kepada kabarDuri, AKP Try Widiyanto.
AKP Try Widiyanto menjelaskan Kronologis kecelakaan Mobil Tangki dengan Mobil Ambulance milik RSUD Mandau tersebut,
“Semula Mobil Merk Hino Truck Tangki BM 9537 CU yang dikemudikan oleh Anang, datang dari arah Pekanbaru menuju arah Duri yang berjalan dengan kecepatan sedang, sesampainya di Tkp bergerak kekanan mendahului mobil yang tidak diketahui identitasnya.
saat yang bersamaan datang dari arah berlawanan Mobil Merk Isuzu Elf Ambulance BM 8327 DP yang dikemudikan oleh Asbi yang membawa Pasien dan penumpang dikarenakan jarak yang sudah sangat dekat sehingga terjadi kecelakaan,”Jelas Kasat lantas Polres Bengkalis.
Terpisah,kabarDuri.Net konfirmasi Direktur RSUD Mandau Dokter Selvia, atas kejadian Lakalantas mobil ambulance milik RSUD mandau yang mengantarkan pasien ke Pekanbaru,Memebenarkan atas laka lantas tersebut dan sejauh mana perihal pertanggungjawaban dari RSUD mandau.
“Iya benar,Tentu Kami Tangani dengan Sebaik baiknya,” ucap direktur Selvi kepada KabarDuri.Net dengan Singkat *RK1