KabarDuri,DURI – Perundungan atau Bullying artinya ada ancaman yang dilakukan seseorang terhadap orang lain yang menimbulkan gangguan psikis bagi korbannya berupa stress, faktor terjadinya Bullying kerap terjadi karena faktor Keluarga, pola hidup keluarga yang berantakan dan tidak normal dan faktor sekolah dimana pihak sekolah mengabaikan keberadaan bullying dan pengaruh media massa juga sangat besar serta faktor teman sebaya yang memberikan masalah disekolah akan memberikan dampak yang buruk.
Hal itu diungkapkan Ketua Komisi Perlindungan Anak ( Komnas PA Kabupaten Bengkalis Refri Amran di hadapan 342 Siswa dan Siswi SDN 17 Pematang Pudu juga Guru 24 Guru saat Menjadi Narasumber.
Sosialisasi ini dilakukan Di SDN 17 Pematang Pudu,Kelurahan Pematang Pudu,Kecamatan Mandau,Bengkalis.
Kepala sekolah SDN 17 Pematang Pudu Gusmaningsih.spd mengucapkan Terimakasih kepada Ketua Komnas PA serta Seketaris Komnas PA Peni Wulundari,
“Ucapan terimakasih yg sebesar Besarnya kepada ketua Komnas PA Refri Amran dan ibu Peni Wulandari, S.PSI yang memberikan Sosialisasi Anti Bullying dan pelecehan seksual di SDN 17 Mandau. Harapan kami dengan adanya sosialisasi ini perundungan dan juga pelecehan seksual di kalangan masyarakat, khususnya peserta didik SDN 17 Mandau, menjadikan insan yang berakhlak mulia, berkarakter,Anti bullying dan anti narkoba, Kamis (23/11).
Semoga Komnas kedepannya tetap eksiss dan tak bosan2 nya memberikan sosialisasi kepada Masyarakat Bengkalis,” Jelasnya.
Selanjutnya ketua Komnas PA Kabupaten Bengkalis yang didampingi Oleh Sekretaris Komnas PA peni Wulandari mengatakan,
“ini Bentuk kepedulian yang tinggi dari Kepala Sekolah SDn 17 Pematang Pudu, karena kegiatan ini selain memberikan sosialisasi ke murid-murid, juga diadakan khusus untuk para guru dan komite.
Sebuah kegiatan yang komprehensif dan bermanfaat,” Tutup Rafi Amran