PEKANBARU, KabarDuri.net – Kejadian nahas dialami tiga orang murid pesantren saat mandi di Sungai Batang Lubuh, Desa Koto Tinggi, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, Minggu (14/3/2021) pukul 07.00 WIB.
Tiga bocah tersebut hanyut saat mandi di sungai. Dua orang sudah berhasil diselamatkan, sementara satu orang lagi belum ditemukan.
Koramil 02/Rambah Serda Dedy Nofery Samosir mengatakan, korban yang diduga tenggelam bernama Muhammad Hasan.
Bocah berusia lima tahun itu masih dalam pencarian.
“Kami dari TNI, Polri, BPBD Rohul dan masyarakat masih melakukan pencarian di sepanjang sungai Batang Lubuh,” kata Dedy, kepada Kompas.com melalui keterangan tertulis, Minggu sore.
Adapun dua korban yang selamat bernama M Yusuf (6), dan Aisyah (9).
Dedi menuturkan, pada pukul 07.00 WIB, paman korban bernama Komaruddin (34), datang dari Pekanbaru.
Saksi Komaruddin kemudian membawa 12 orang anak-anak Pondok Pesantren Tahfiz Darul Qur’an Masjid Al Ikhlas Lubuk Bandung Hulu, untuk mandi di bawah jembatan Sungai Batang Lubuh.
Anak-anak pesantren menikmati hari libur dengan mandi di sungai tersebut.
Sesampainya di lokasi, anak-anak langsung berlarian masuk ke sungai dan berenang hingga ke tengah.
“Saksi Komaruddin dan ibu korban, Rahma, saat itu masih membentang tikar untuk duduk istirahat. Kemudian, mereka melihat tiga orang anak hanyut terbawa arus,” kata Dedy.
Setelah melihat anak hanyut, lanjut dia, saksi Komaruddin langsung melompat ke sungai untuk menyelamatkan tiga korban.
Baca juga: Oknum Polisi yang Tembak Teman Kencan di Riau Bakal Dijerat Pidana
Namun, hanya dua orang yang terselamatkan, yaitu Muhammad Yusuf dan Aisyah.
Sementara, Muhammad Hasan tidak dapat terselamatkan, karena tenggelam dan dibawa arus sungai yang deras.
Saksi Komaruddin lalu menghubungi pemilik pondok pesantren, H Mahmud agar kejadian itu disampaikan ke pihak TNI dan Polri.
“Setelah diberitahu oleh saksi, kami langsung menuju sungai untuk mencari korban. Namun, sampai sore ini korban belum berhasil kami temukan,” ujar Dedy.
Sumber ” kompas.com